AJI Ternate Mengecam Tindakan Kekerasan Oknum TNI AL, Terhadap Seorang Jurnalis Media Onine

- 29 Maret 2024, 15:30 WIB
AJI Ternate Mengecam Tindakan Kekerasan Oknum TNI AL, Terhadap Seorang Jurnalis Media Onine
AJI Ternate Mengecam Tindakan Kekerasan Oknum TNI AL, Terhadap Seorang Jurnalis Media Onine /ilustrasi-Malanghits.com/

Malanghits.com - Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Ternate mengecam keras tindakan penganiayaan yang dilakukan tiga anggota TNI-AL terhadap Sukandi Ali.

Kekerasan terhadap Jurnalis media online sidikkasus.co.id itu, terjadi lantaran membuat berita penahanan kapal yang mengangkut bahan bakar minyak yang diduga milik Direktorat Polisi Air dan Udara Polda Maluku Utara oleh TNI-AL di Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara.

Ketua AJI Kota Ternate Ikram Salim mengatakan tindakan kekerasan yang dilakukan anggota TNI Angkatan Laut tersebut merupakan bentuk penghalangan terhadap kerja jurnalistik yang tidak sepatutnya terjadi.

Baca Juga: Usai Dianiaya Seorang Wartawan Online Sempat Ditodongkan Pistol Oleh 3 Oknum TNI AL

Dilansir tempo "Tindakan kekerasan itu bahkan bisa dikatakan sebagai penghalangan kerja jurnalistik dan perbuatan melawan hukum,"kata Ikram kepada Tempo, Jumat 29 Maret 2024.

Menurut Ikram, kejadian penganiayaan terhadap jurnalis di Bacan, Halmahera Selatan itu terjadi di dalam bangunan lantai dua Pos TNI-AL Panamboang, Kecamatan Bacan Selatan, Halmahera Selatan, pada Kamis 28 Maret 2024 siang.

Saat itu korban di ketahui dijemput dua anggota TNI-AL di rumahnya. Dua anggota TNI Angkatan Laut diantar Babinsa Desa Babang yang diminta menunjukkan alamat rumah korban.

Korban dibawa dua anggota TNI Angkatan Laut itu dengan menggunakan mobil menuju Pos TNI-AL yang berada di Pelabuhan Perikanan Panamboang, Bacan, Halmahera Selatan dan dianiaya sambil diinterogasi perihal berita yang ditulis korban.

Saat penganiayaan korban dipukul dengan kepalan tangan kosong, sampai dengan menggunakan sepatu lars, dan selang karet.

Baca Juga: Waduh, Beberapa SPBU Mau Cari Untung Besar Mencampur BBM Dengan Air Pewarna

Korban ditodong dengan pistol setelah sebelumnya digertak dengan satu kali tembakan peringatan dari pistol salah satu pelaku.

"Tindakan penganiayaan ini menambah preseden buruk kebebasan pers di Maluku Utara. Karena itu kami mendesak pihak TNI-AL mengusut tuntas dan memproses hukum para pelaku penganiayaan sesuai aturan hukum yang berlaku,"ujar Ikram.

Letnan Kolonel Marinir, Ridwan Aziz, Komandan Pangkalan TNI-Angkatan Laut (Danlanal) Ternate saat dihubungi Tempo mengatakan pihaknya sudah langsung merespon insiden kekerasan terhadap wartawan yang terjadi di Bacan, Halmahera Selatan.

Baca Juga: Waduh, Beberapa SPBU Mau Cari Untung Besar Mencampur BBM Dengan Air Pewarna

Pihaknya minta maaf atas Insiden yang terjadi tersebut. "Saya sudah mencopot Komandan Pos di Pelabuhan. Saya akan tindak tegas anggota saya melakukan pelanggaran,"kata Ridwan.

Menurut Ridwan, secara institusi TNI tidak bisa mentolerir anggota yang sengaja melakukan pelanggaran hukum.

Karena itu, setiap kasus kekerasan yang dilakukan anggota TNI AL akan diproses sesuai dengan peraturan yang berlaku. "Tujuannya agar ada efek jera, dan saya pastikan setiap anggota yang melakukan pelanggaran akan ditindak,"ungkap Ridwan.***

Editor: Sam Legowo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x