Mengenal Ono Gaf, Seniman Patung Penakluk Baja yang Mendunia

- 27 November 2023, 11:25 WIB
Mengenal Ono Gaf, Seniman Patung Penakluk Baja yang Mendunia
Mengenal Ono Gaf, Seniman Patung Penakluk Baja yang Mendunia /ilustrasi-malanghits.com (Sam Legowo)/

Malanghits.com, Kalau ada istilah "man of steel" maka julukan itu paling layak disematkan kepada Ono Sumarsono atau yang lebih populer dengan panggilan Ono Gaf.

Seniman asal Malang ini sudah berpuluh tahun mendedikasikan hidupnya untuk membuat patung berbahan dasar rongsokan besi dan baja.

Di balik penampilanya yang cukup nyentrik, yaitu dengan sejumlah kalung di leher sebagai identitas. Ono bercerita, dulu waktu masih kecil dia terdidik dari lingkungan besi-besi tua.

Baca Juga: Perlunya Seorang Advokat Memahami Lebih Dalam Tentang Kode Etik Profesi

Kebetulan disebelah rumahnya dulu ada penampungan besi-besi dari Belanda.

Selain itu, Pasar Comboran, yang merupakan pasar barang-barang bekas di Malang juga cukup mempengaruhinya. Dari situ lah dia mulai akrab dengan barang-barang rongsokan.

“Banyak rombengan yang mesti kita lewati, tetangga saya waktu itu mobilnya banyak. Saya setiap hari ikut memperbaiki. Saya ikut belajar soal bubut, dan juga masalah las. Mulai kecil saya sudah diajari pandai besi” kenang Ono.

Baca Juga: Potret Singkat Seorang Guru Honorer di Sekolah Dasar Hingga Menjabat Ketua MK

Di bengkelnya berukuran tiga meter persegi yang berada di Jalan Halmahera tersebut, dia melanjutkan ceritanya.

Berbekal ilmu yang dia peroleh dari tetangganya itu, dia terus belajar untuk mengembangkan.

Halaman:

Editor: Allegra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah