Jakarta Fair Kemayoran 2024, Pemprov DKI Sediakan 4 Rute Khusus TransJakarta

- 6 Juni 2024, 18:55 WIB
Jakarta Fair Kemayoran 2024, Pemprov DKI Sediakan 4 Rute Khusus TransJakarta
Jakarta Fair Kemayoran 2024, Pemprov DKI Sediakan 4 Rute Khusus TransJakarta /ilustrasi/

Malanghits.com - Ajang pameran terbesar se-Asia Tenggara, Jakarta Fair Kemayoran 2024 berlangsung selama 33 hari mulai 12 Juni-14 Juli 2024.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyediakan empat rute khusus TransJakarta untuk memudahkan warga yang ingin mengunjungi Jakarta Fair Kemayoran 2024 yang mulai beroperasi pada 12 Juni mendatang.

Kepala Biro Kerja Sama Daerah Provinsi DKI Jakarta Marulina Dewi merinci empat rute khusus tersebut, yakni Cililitan-JI Expo Kemayoran, Matraman Baru-JI Expo Kemayoran, Pulo Gadung 1-JI Expo Kemayoran dan Rute 2C Balai Kota-JI Expo Kemayoran.

Baca Juga: Amankan Aksi Unjuk Rasa di Jakarta, Polisi Terjunkan Ribuan Personel Gabungan

"Kami mengimbau kepada warga yang ingin mengunjungi Jakarta Fair untuk menggunakan transportasi publik karena kami sudah menyediakan empat rute baru yang melayani sampai Jakarta Fair tutup," kata Marulina dalam konferensi pers di JI-Expo Kemayoran Jakarta, Kamis (6/6/24).

Marulina menjelaskan rute khusus TransJakarta ini melayani pengunjung Jakarta Fair hingga pukul 00.00 WIB.

Menurut Marulina, meskipun jam operasional Jakarta Fair hanya sampai pukul 22.00, pergerakan manusia, termasuk pegawai Jakarta Fair masih berlangsung hingga tengah malam.

Baca Juga: Antisipasi Bencana Kekeringan, Mentan Imbau Petani Terapkan Program Ketahanan Pangan

Jam operasional pameran Jakarta Fair berlangsung pada Senin-Jumat pukul 15.30-22.00 WIB; Sabtu dan Minggu pukul 10.00-22.00 WIB,

Malam Takbiran pada 16 Juni 2024 pukul 10.00-19.00 WIB, Idul Adha 17 Juni 2024 pukul 14.00-22.00 WIB dan periode Idul Adha 18 Juni 2024 pukul 10.00-22.00 WIB.

Halaman:

Editor: Jingga Almadea

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah