Mengenal Flamingo, Satwa Menawan yang Dikenal Karena Penampilannya yang Khas

- 27 Maret 2024, 08:36 WIB
Mengenal Flamingo, Satwa Menawan yang Dikenal Karena Penampilannya yang Khas
Mengenal Flamingo, Satwa Menawan yang Dikenal Karena Penampilannya yang Khas /ilustrasi/

Malanghits.com - Flamingo adalah satwa menawan yang dikenal karena penampilannya yang khas dan sikapnya yang anggun.

Burung-burung pengarung ini terkenal dengan bulu merah jambu yang semarak, kaki panjang, dan paruh melengkung.

Flamingo menjadi hewan yang sangat menarik karena cara hidup dan kebiasaan yang dimilikinya.

Baca Juga: Mengenal Keunikan Angsa, Hewan Cantik yang Selalu Terlihat Anggun Simbol Kesetiaan

Biasanya mungkin hampir rata-rata flamingo akan melakukan aktivitas dengan menggunakan dua kakinya sebagai penunjang dari tubuhnya, namun hal berbeda justru akan terlihat dari kebiasaan flamingo.

Dilansir New Scientist, flamingo ternyata terbiasa berdiri dengan satu kaki untuk mengurangi efek kelelahan otot yang mungkin dialaminya.

Selain itu, berdiri dengan satu kaki dianggap sebagai kuda-kuda jika flamingo memang harus bergerak cepat untuk melarikan diri dari predator.

Baca Juga: Menelusuri keunikan Zebra, Si Belang Hitam Putih yang Ikonik

Keberadaan tulang memang dianggap sangat penting untuk menunjang aktivitas dan kebutuhan dari setiap makhluk hidup.

Namun, hal berbeda mungkin akan terlihat dari flamingo yang seolah memiliki ekstra tulang dari tubuhnya jika dibandingkan dengan jenis burung lain.

Halaman:

Editor: Jingga Almadea


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah