Ratusan Ribu Kendaraan Diprediksi Tinggalkan Jabotabek Saat Libur Idul Adha 2024

- 14 Juni 2024, 18:28 WIB
Ratusan Ribu Kendaraan Diprediksi Tinggalkan Jabotabek Saat Libur Idul Adha 2024
Ratusan Ribu Kendaraan Diprediksi Tinggalkan Jabotabek Saat Libur Idul Adha 2024 /ilustrasi/

Malanghits.com - Sambut libur panjang Hari Raya Idul Adha 1445 H, PT Jasa Marga (Persero) Tbk memprediksikan sebanyak 842.227 kendaraan akan meninggalkan wilayah Jabotabek.

Periode libur panjang Hari Raya Idul Adha akan berlangsung selama lima hari dari Jumat (14/6/2024) hingga Selasa (18/6/2024).

"Total volume lalin (lalu lintas) yang meninggalkan wilayah Jabotabek ini diprediksi naik 25,53 persen jika dibandingkan normal (670.913 kendaraan)," ujar Marketing & Communication Department Head Jasa Marga Faiza Riani di Jakarta.

Baca Juga: Hari Raya Idul Adha 2024, Presiden Jokowi Salurkan 68 Ekor Sapi Kurban ke Seluruh Provinsi

Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalin dari empat Gerbang Tol (GT) Utama, yaitu GT Cikupa (ke arah Merak).

GT Ciawi (ke arah Puncak), dan GT Cikampek Utama (ke arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (ke arah Bandung).

Untuk distribusi lalu lintas meninggalkan Jabotabek menuju ketiga arah yaitu mayoritas sebanyak 409.536 kendaraan (48,63 persen) menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung).

Baca Juga: Suhu Panas Maksimum Diperkirakan Akan Melanda Hampir Seluruh Wilayah Indonesia Dalam Sepekan ke Depan

239.746 kendaraan (28,47 persen) menuju arah Barat (Merak), dan 192.945 kendaraan (22,91 persen) menuju arah Selatan (Puncak).

Faiza menjelaskan puncak kendaraan meninggalkan Jabotabek diperkirakan akan terjadi pada Sabtu (15/6/2024) dengan jumlah lalin sebesar 195.966 kendaraan atau naik 32,94 persen terhadap lalin normal.

Halaman:

Editor: Reno Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah