Kasus Covid-19 Merambat Naik Jelang Pergantian Tahun, Jokowi Belum Berencana Wajibkan Masker

- 15 Desember 2023, 19:02 WIB
Kasus Covid-19 Merambat Naik Jelang Pergantian Tahun, Jokowi Belum Berencana Wajibkan Masker
Kasus Covid-19 Merambat Naik Jelang Pergantian Tahun, Jokowi Belum Berencana Wajibkan Masker /

Malanghits.com, Menjelang pergantian tahun, perkembangan kasus Covid-19 di Tanah Air perlahan mulai menanjak naik.

Menanggapi hal tersebut, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan pemerintah belum memutuskan untuk mengimbau masyarakat menggunakan masker.

Namun ia menyatakan telah memberi instruksi khusus kepada Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin untuk mengamati perkembangan kenaikan kasus Covid-19 tersebut.

Baca Juga: Simak Cara Daftar dan Syarat Menjadi Petugas KPPS Pemilu 2024

“Iya, saya sudah memerintahkan kepada Menteri Kesehatan untuk diikuti dan diamati betul secara detail perkembangannya seperti apa ya," kata Jokowi di Monas, Jakarta Pusat, Jumat, 15 Desember 2023.

Menurut Jokowi, Menkes Budi menyampaikan bahwa kasus Covid-19 di Indonesia masih dalam kondisi baik.

Adapun terkait pemberlakuan wajib masker, Jokowi mengatakan hal tersebut belum dibicarakan.

Baca Juga: Pemerintah Mulai Cairkan BLT El Nino, Cari Tahu Syarat dan Ketentuannya!

Kementerian Kesehatan saat ini disebut tengah memantau perkembangannya. "Belum sampai ke sana (pakai masker) selalu diikuti (perkembangan Covid-19) dan diamati oleh Menteri Kesehatan dan jajaran," ucapnya, dikutip dari PMJ News.

Seperti yang diketahui, Kementerian Kesehatan RI melaporkan bahwa kasus harian Covid-19 di Indonesia mengalami kenaikan.

Halaman:

Editor: Jingga Almadea


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah