Terciduk Pakai Tabung Gas Subsidi, Prilly Latuconsina Ungkap Permintaan Maaf

- 10 April 2024, 22:08 WIB
Prilly Latuconsina
Prilly Latuconsina /

Malanghits.com - Prilly Latuconsina akhirnya memberikan penjelasan usai dihujat lantaran memakai gas subsidi saat memasak menu Lebaran.

Lewat Instagram, dia mengaku, awalnya tidak tahu tentang keberadaan gas subsidi tersebut.

"Jujur aku enggak sadar awalnya sampai diingatkan oleh kalian semua," ujar sang aktris seperti dikutip dari unggahannya, pada Rabu (10/4/2024).

Baca Juga: Menyambut Hari Raya Idul Fitri Pertama, Ancol Menyiapkan Pertunjukan Berbagai Festival

Menuai protes netizen, Prilly Latuconsina pun langsung bertanya kepada orang rumahnya.

Ternyata, gas bewarna hijau itu bukan milik keluarganya. Tabung gas subsidi itu dipinjamkan oleh abang gas langganan di rumahnya.

"Tabung gas itu sebenarnya dipijamkan sama tukang gas langganan aku karena stok gas yang biasa mbak beli habis," katanya menjelaskan.

Aktris Budi Pekerti tersebut lantas membantah tudingan yang menyatakan dirinya sengaja menyembunyikan gas bersubsidi tersebut.

"Tidak ada niat menyembunyikan atau apapun. Karena tabungnya berada di belakang tas belanja. Akupun gak ngeh."

Prilly Latuconsina minta maaf usai diprotes karena pakai gas subsidi.

Halaman:

Editor: Allegra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah