Pihak BPJS Kesehatan Tanggerang Selatan Buka Suara Usai Curhatan Ikang Fawzi Viral

- 26 Mei 2024, 14:05 WIB
Ilustrasu
Ilustrasu /

Malanghits.com - Baru-baru ini Penyanyi senior Ikang Fawzi mengungkapkan cuiatanya soal mengantre pelayanan BPJS Kesehatan.

Dalam curhatnya, Ikang mengaku telah mengantre lebih dari 5 jam.

"Hai. Hari ini dari pagi gue ngantre di BPJS Kesehatan di Tangsel di BSD," kata Ikang dalam unggahan Instagram pribadinya yang di-repost akun gosip @lambe_turah.

"Ngantre dari jam 9-an, baru dapet jam 3-an. Luar biasa, ini produk sangat dibutuhkan buat rakyat Indonesia Semoga makin baik produknya dan pelayanannya makin baik Masih ngantre nih Dari pagi Sabar, sabar Namanya juga rakyat harus sabar."

Menanggapi curhat Ikang, pihak BPJS Kesehatan Kota Tangerang Selatan pun buka suara.

Kepala BPJS Kesehatan Kota Tangerang Selatan, Tiasa Nugraha, berdalih antrean tersebut terjadi lantaran membludaknya peserta serta perbaikan sistem.

"Peserta membludak yang datang ke kantor untuk melakukan layanan administrasi kepesertaan pada hari Senin, 13 Mei 2024 karena tertunda selama 4 hari libur sebelumnya tersebut," ungkap Tiasa belum lama ini.

"BPJS Kesehatan kebetulan melakukan maintenance jaringan atau sistem secara nasional dalam rangka peningkatan layanan sehingga dengan dua kondisi di atas membuat pelayanan di loket menjadi tidak optimal seperti biasanya."

Curhat Ikang tak ayal menuai beragam reaksi dari netizen. Banyak netizen yang turut mengeluhkan pelayanan BPJS.

"Gw liat sih dia bukan mau dispesialkan , tp dia mau pelayanan ditingkatkan. Ya tp emg bner sih , masa ngurus bpjs doang kita harus seharian Maybe petugasnya bisa ditambah dan gercep biar rakyat ga terlalu lama nunggu antrian ???? " komentar akun @ikon***ooo.

Halaman:

Editor: Jingga Almadea


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah